Wilujeng Sumping di Blog Pemerintahan Desa Saguling Kec.Baregbeg Kab. Ciamis - Jawa Barat

Senin, 17 Desember 2012

LONGSOR DI KELEWIH

Akibat hujan yang mengguyur Desa Saguling pada hari Minggu sore hingga malam hari, sekitar jam 20.30 wib masyarakat sekitar dikagetkan dengan suara patahan-patahan pohon yang tergusur oleh tanah longsor dari tebing setinggi 40 m.
Selain kejadian longsor tanah yang berlokasi di RT. 04 RW. 04 Dusun Kelewih Desa Saguling pada waktu malam itu terjadi pula dua rumah milik Bapak KASWAN RT. 01 RW. 05 dan Ibu IKAH RT. 01 RW. 04 tertibun tanah longsor bagian belakang rumahnya. Hal tersebut berakibat mengalami kerugian material kerusakan pada genting dan dinding rumah.
Akibat kejadian tersebut Kepala Desa beserta Bapak Camat dibarengi dengan staf Pemerintah Desa Saguling langsung menuju ke tempat lokasi kejadian.
Kerugian akibat bencana tersebut sekitar 20 juta, area sawah yang terendam air dan tertimbun tanah longsor sekitar 200 bata, tidak ada korban jiwa akibat tanah longsor tersebut.